Sosialisasi Penelitian Dosen 2018
Sosialisasi Penelitian Dosen 2018
FISIPDaring. Call for Proposal Pembiayaan Penelitian Tahun Ajaran 2018 untuk dosen-dosen di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta telah dibuka. Berbeda dengan sebelumnya yang biasanya dibuka pada tahun ajaran yang sama, kali ini dibukan pada tahun sebelumnya, yakni dibuka pada September 2017 tetapi untuk tahun 2018. Selain itu, terdapat pula perbedaan dari aspek lainnya. Demikian terungkap dalam acara sosialisasi penelitian yang dilakukan oleh Pusat Penelitian dan Penerbitan (Puslipen) UIN Jakarta di FISIP pada hari ini Rabu, 20 September 2017, pukul 10:00 di Aula Madya. Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah dosen dari tiga program studi di lingkungan FISIP, yaitu Ilmu Politik, Sosiologi, dan Hubungan Internasional. Juga sejumlah pejabat struktural di dekanat tampak hadir. Perbedaan pengajuan proposal penelitian Tahun Ajaran 2018 dengan sebelumnya selain masalah waktu yang lebih awal, sebagaimana diungkapkan Maila Dinia Husni Rahim, dosen yang bertugas sebagai koordinator penelitian di Puslitpen, adalah dari segi pendaftaran. Sekarang semua pendaftaran penelitian yang bersifat daring (dalam jaringan atau online) harus melalui pintu Kemenag RI, yaitu www.litapdimas.kemenag.kemenag.go.id Sebelumnya setiap perguruan tinggi Islam mendaftar di tempatnya masing-masing. Hal ini, ungkap Malia, berdasarkan temuan sebelumnya bahwa di beberapa perguruan tinggi Islam ada penyerapan anggaran penelitian yang tidak digunakan sebagaimana mestinya. Akibatnya, penyerapan anggaran tersebut sulit untuk dibuat laporan pertanggungjawabannya. Berdasarkan hal tersebut, untuk tahun 2018 semua pengajuan proposal penelitian dilakukan pada pintu yang sama. Tujuannya agar mudah dikontrol oleh Kemenag. Selain itu, jenis-jenis penelitian untuk tahun 2018 mengalami perubahan. Kali ini jumlahnya 9 jenis penelitian yang terbagi ke dalam tiga kelompok, yaitu kelompok penelitian dasar, terapan, dan unggulan/kolaborasi internasional. Ada satu lagi jenis penelitian yang sebelumnya tidak ada di lingkungan UIN Jakarta, yaitu Islam Nusantara. Untuk jenis-jenis penelitian tersebut dapat diunduh di www.puslitpen.uinjkt.ac.id Tentang tata cara pendaftaran dijelaskan secara gamblang oleh Gunawan, staf pengelolaan website Puslitpen. Namun demikian, pembukaan pengajuan proposal penelitian untuk tahun 2018 banyak mendapatkan keluhan dari para dosen, terutama dari segi waktu pengajuan yang sangat terbatas, karena hanya diberikan batas waktu sampai tanggal 29 September 2017, pada sosialisasinya baru saja dilakukan. Selain itu, pendaftaran yang harus melalui pintu kemenang juga dikeluhkan oleh para dosen yang hadir dalam acara sosialisasi tersebut. Reza/Dimas/Iding