Senat Mahasiswa FISIP melaksanakan Musyawarah Perwakilan Mahasiswa Fakultas (MPMF)
Pada Kamis, 04 Juli 2024. Senat Mahasiswa FISIP menyelenggarakan Musyawarah Perwakilan Mahasiswa Fakultas (𝑀𝑃𝑀𝐹) yang merupakan salah satu sidang musyawarah tertinggi di lingkup Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP UIN Jakarta). Kegiatan ini diselenggarakan untuk membahas tata pedoman organisasi intra tingkat fakultas beserta Lembaga Semi Otonom. Bertempat di Aula Madya FISIP pada tanggal 03 Juli 2024.
Adapun tujuan kegiatan MPMF adalah melaksanakan sidang untuk merembukkan perundang-undangan serta pedoma ORMAWA dan LSO di FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara diikuti oleh SEMA FISIP, DEMA FISIP, HMPS Sosiologi, HMPS Hubungan Internasional, HMPS Ilmu Politik dan perwakilan dari SEMA UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Acara MPMF dimulai dengan sambutan ketua Pelaksana MPMF Muhammad Sevaja, sambutan Ketua Senat Mahasiswa Fisip Muhammad Zakariansyach. Sidang MPMF di pimpin oleh Muhammad Sevaja – Muhammad Zakariansyach – Muhammad Azzam. Selamat bermusyawarah semoga berhasil merumuskan tata pedoman organisasi yang dapat memajukan FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta di masa depan.