Pendaftaran Ulang, Pembayaran dan Pengisian KRS Online Semester Genap 2018/2019
FISIP Daring, Selesai menghadapi Ujian Akhir Semester ganjil 2018/2019, mahasiswa sudah harus mempersiapkan diri untuk menyambut semester genap tahun ajaran 2018/2019. langkah awal yang harus dipersiapkan yakni melakukan pendaftaran ulang, pembayaran semester dan pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) secara online di website Academic Information System (AIS) https://ais.uinjkt.ac.id/ais/login.zul yang loginnya menggunakan NIM masing-masing mahasiswa.
Pendaftaran ulang dengan pembayaran semester mulai dilakukan tanggal 14 Januari - 15 Februari 2019. Pembayaran semester sesuai dengan golongan UKT masing-masing mahasiswa yang terdiri dari golongan I sampai dengan golongan VII melalui via Bank Mandiri, BNI, BRI, dan BTN. Setelah melakukan pengisian KRS secara online, mahasiswa bisa memperbaiki KRS secara online yang dimulai pada tanggal 18 - 22 Februari 2019.
Aktif perkuliahan semester genap 2018/2019 dimulai pada tanggal 1 Maret 2019. Mahasiswa diharapkan menyelesaikan pendaftaran ulang, pembayaran semester, dan pengisian KRS sebelum perkuliahan dimulai pada tanggal 1 Maret 2019 ataupun mengurus cuti sebelum tanggal tersebut. Untuk Mahasiswa siapkan diri anda untuk menyambut semester baru diawal tahun 2019 dengan semangat dan lebih giat belajar untuk memperoleh nilai yang lebih baik.